Membaca Strategi Baru Calon Kepala Daerah di Kickoff Kampanye Pilkada 2024

Membaca Strategi Baru Calon Kepala Daerah di Kickoff Kampanye Pilkada 2024



Jakarta

Hari ini adalah perdana bagi para calon pemimpin daerah untuk memaparkan visi dan misi mereka di hadapan khalayak. Seperti yang telah dijadwalkan, masa kampanye yang dimulai hari ini akan berjalan hingga 23 November 2024 mendatang.

Sejumlah survei elektabilitas dari berbagai Lembaga pun muncul di masa jelang kampanye dimulai. Terbaru, Poltracking Indonesia membeberkan hasil survei mereka di beberapa daerah ‘panas’ di Indonesia salah satunya di Jawa Tengah.

Berdasarkan hasil survei yang mereka lakukan pada 8 hingga 14 September 2024 jumlah responden 1.200 orang, pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen unggul dengan suara 52,2% di Jawa Tengah. Sementara itu, pasangan calon lain yaitu Andika Perkasa-Hendrar Prihadi memperoleh angka 31,4%. Dalam survei itu, sekitar 16,4% lainnya menjawab tidak tahu.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Survei tatap muka dengan metode multistage random sampling dengan margin of error +/- 2,9% pada tingkat kepercayaan 95% ini juga me-ranking calon pemimpin terfavorit. Hasilnya Ahmad Luthfi menempati posisi tertinggi dengan angka 50,1%, kemudian diikuti Andika Perkasa: 30,8%. Sementara itu untuk calon wakil gubernurnya adalah Taj Yasin Maimoen dengan angka 50,7%, diikuti Hendrar Prihadi dengan angka 25,9%.

Sementara itu, Lembaga Survei Indonesia (LSI) baru-baru ini juga merilis peta elektabilitas pertarungan cagub di Jakarta. Mengambil sampel 1200 orang dengan wawancara terbuka serta menggunakan metode multistage dengan toleransi kesalahan (margin of error)±2.9% pada tingkat kepercayaan 95%, survei ini memperlihatkan hasil jika pasangan Ridwan KamilSuswono menempati posisi pertama dengan angka 51,8% diikuti Pramono-Rano 28,4%, dan Dharma-Kun 3,2%.

Terlepas dari hasil survei tersebut, pada hari pertama kampanye ini berbagai kegiatan dilakukan oleh ketiga pasangan cagub-cawagub tersebut. Sementara itu di berbagai tempat muncul banyak taktik yang dilakukan oleh para cakada untuk memaparkan visi-misi mereka. Pada kampanye mereka di Lapangan Banteng, Dharma-Kun memaparkan akan menggunakan teknik kampanye online. Menurutnya hal tersebut dilakukan untuk menjangkau masyarakat yang tidak sempat bertatap muka dengannya.

“Kita juga akan gunakan metode blusukan online, jadi para warga yang nanti kita agak sulit untuk mengunjunginya, kita sarankan mereka menggunakan fasilitas online berbagai RT dan RW dan kita bisa dijangkau kapan pun dan di mana pun,” kata Kun Wardana, dikutip dari detikNews (25/9).

“Jadi mudah-mudahan ini bisa menjangkau semuanya. Jadi tadi ada jalan melalui darat, ada jalan melalui udara untuk menjangkau masyarakat yang jumlahnya banyak, iya betul, kan ada Zoom, ada Telegram, ya macam-macamlah,” lanjut dia.
Sementara itu di Jambi, timses Paslon Romi-Sudirman mengecat mobil kampanye mereka dengan corak TNI. Terkait hal ini muncul pernyataan dari Bawaslu jika pihaknya akan mempelajari apakah hal ini akan dilihat sebagai bentuk pelanggaran atau bukan.

Secara khusus detikSore hari ini akan mengulas lebih dalam bagaimana momen hari perdana ini dimanfaatkan oleh banyak cakada untuk berkampanye. Meski banyak bermunculan deklarasi kampanye damai di sejumlah daerah, apakah potensi gesekan akan masih terjadi? Ikuti pembahasannya dalam Editorial Review bersama Redaktur Pelaksana detikNews.

Menjelang race Moto GP seri ke-15 di Sirkuit Mandalika, 12 rider Moto GP akan menggelar parade di Mataram, Nusa Tenggara Barat. Beberapa pembalap sudah tiba di Indonesia sejak Selasa (24/9). Mulai dari Jorge Martin, Alex Rins, serta Aleix Espargaro. MotoGP Mandalika sendiri akan digelar mulai dari tanggal 27-29 September 2024. Parade MotoGP ini akan digelar sore ini di Lapangan Sangkareang – Teras Udayana, Mataram, mulai pukul 16.00 WITA. Bagaimana kondisi parade MotoGP di sana? Simak liputannya hanya di Indonesia Detik Ini.

Lalu untuk menutup detikSore hari ini, Sunsetalk akan menghadirkan Chief Digital Officer InvestasiKu untuk mengulas lebih dalam soal penggunaan emas dalam perencanaan keuangan masa depan.

Ikuti terus ulasan mendalam berita-berita hangat detikcom dalam sehari yang disiarkan secara langsung langsung (live streaming) pada Senin-Jumat, pukul 15.30-18.00 WIB, di 20.detik.com dan TikTok detikcom. Jangan ketinggalan untuk mengikuti analisis pergerakan pasar saham jelang penutupan IHSG di awal acara. Sampaikan komentar Anda melalui kolom live chat yang tersedia.

“Detik Sore, Nggak Cuma Hore-hore!”

(far/far)



Source link

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *