Jakarta – Waralaba X-Men menjadi salah satu seri superhero yang ikonik. Alur ceritanya melibatkan perjalanan waktu dan evolusi karakter yang berkembang.
Urutan film X-Men berdasarkan tahun rilis berbeda dengan urutan kronologis ceria. Bagi kamu yang ingin memahami perjalanan para mutan dari awal sesuai dengan alur dalam dunia X-Man, kamu perlu mengetahui urutan kronologisnya. Yuk, simak urutan film X-Men berdasarkan kronologisnya.
Urutan Film X-Men
Jika berdasarkan urutan waktu rilisnya, film pertama dari seri ini berjudul X-Men yang dirilis pada tahun 2000. Namun, jika dilihat dari kronologinya X-Men First Class menempati urutan pertama. Berikut daftarnya mengutip laman Sea IGN, ImDB, Deadline, dan sumber lainnya.
1. X-Men First Class (2011)
X-Men First Class berlatar pada tahun 1944 di kamp konsentrasi Auschwitz kemudian melompat ke tahun 1962. Chapter ini mengisahkan Charles Xavier muda (James McAvoy) dan Erik Lehnsherr/Magneto (Michael Fassbender), serta asal-usul X-Men dan Brotherhood of Mutants.
2. X-Men: Days of Future (2014)
Sebagian besar cerita di X-Men: Days of Future berlatar tahun 1973, namun lebih banyak di tahun 2023. Film ini mengisahkan Logan (Hugh Jackman) yang dikirim ke masa lalu.
Tujuannya adalah untuk memperbaiki masa depan yang mengancam mutan sebab ulah Mystique (Jennifer Lawrence) yang membunuh Bolivar Trask (Peter Dinklage). Karena ulahnya sendiri, Mystique yang bisa berubah wujud dijadikan percobaan dalam sebuah proyek.
3. X-Men Origins: Wolverine (2009)
Cuplikan adegan Ryan Reynolds dan Hugh Jackman di X-Men Origins: Wolverine. Foto: Dok. 20th Century Fox
|
X-Men Origins:Wolverine dimulai pada tahun 1845, namun sebagian besar ceritanya berlatar tahun 1979. Dalam film ini, dikisahkan asal-usul Wolverine (Hugh Jackman). Mulai dari bagaimana dia mendapat caka adamantimnya yang ikonik hingga untuk pertama kalinya mengenal Deadpool (Ryan Reynolds).
4. X-Men: Apocalypse (2016)
film x-men apocalypse Foto: –
|
Apocalypse, mutan pertama dari jagat X Men mengumpulkan kekuatan dari banyak mutan lain. Hal tersebut membuatnya abadi dan tidak terkalahkan. Pada awalnya film ini dimulai pada tahun 3.600 SM, namun sebagian besar ceritanya berlatar tahun 1983.
5. X-Men: Dark Phoenix (2019)
Dark Phoenix Foto: (imdb.)
|
X-Men: Dark Phoenix dimulai pada tahun 1975, namun sebagian besar berlatar pada tahun 1992. Film ini mengisahkan transformasi Jean Grey (Sophie Turner) menjadi Phoenix. Misinya yang gagal, membuatnya dihadapkan pada kekuatan gelap.
6. X-Men (2000)
X-Men yang berlatar tahun 2000-an ini adalah film pertama yang dirilis dalam franchise tersebut. Film ini memperkenalkan kelompok X-Men.
Kisahnya adalah tentang keinginan Magneto (Ian McKellen) yang ingin menjadi mutan untuk memimpin dunia. Melihat keinginan tersebut, Charles Xavier (Patrick Stewart) dan kelompoknya tidak tinggal diam.
7. X2: X-Men United (2003)
X-Men United Foto: (ImDB)
|
X2: X-Men United bercerita tentang Nightcrawler yang telah dicuci otaknya mencoba membunuh presiden Amerika Serikat. Beberapa peristiwa besar terjadi d akhir film dan menjadi awal dari X-Men The Last Stand.
8. X-Men: The Last Stand (2006)
Cuplikan adegan Halle Berry di X-Men: The Last Stand (2006). Foto: Dok. 20th Century Studios
|
X-Men: The Last Stand merupakan film live action perama yang mengisahkan Phoenix dalam urutan rilisnya. Di sini Jean Gre (Famke Janssen) bangkit kembali sebagai Phoenix yang sangat kuat dan melawan X-Men.
9. The Wolverine (2013)
The Wolverine adalah sekuel dari X-Men Origins: Wolverine dan X-Men: The Last Stand. Dalam film ini, diperkenalkan Yukio (Rila Fukushima), versi selanjutnya yang akan muncul di Deadpool 2.
10. Deadpool (2016)
Deadpool Foto: twitter
|
Meski tampil pertama kali di X-Men Origins: Wolverine, Wade Wilson/Deadpool (Ryan Reynolds) membuat debut film solonya di Deadpool pada tahun 2016. Film ini menceritakan awal mula Wade Wilson yang memiliki kekuatan mutan.
11. Deadpool 2 (2018)
Deadpool 2 Foto: imdb.
|
Setelah kehilangan Vanessa (Morena Baccarin), Deadpool harus mengumpulkan tim dan melindungi mutan muda dari Cable (Josh Brolin). Dia adalah seorang cyborg berbahaya dari masa depan.
12. The New Mutants (2020)
The New Mutants Foto: (dok. Disney)
|
The New Myans memperkenalkan sekelompok remaja yang mempunyai kekuatan super. Mereka adalah Rahne Sinclair (Maisie Williams), Dani Moonstar (Blu Hunt), Illyana Rasputin (Anya Taylor-Joy), Sam Guthrie (Sam Guthrie) dan Roberto da Costa (Henry Zaga). Mereka dikurung di fasilitas rahasia supaya bisa mengendalikan kekuatannya jika terdesak oleh ancaman.
13. Logan (2017)
Film ini berlatar tahun 2029 di mana populasi mutan telah menyusut secara signifikan. Logan yang kekuatannya semakin berkurang menyerahkan dirinya pada alkohol.
Suatu hari seorang wanita asing meminta Logan mengantar gadis bernama Laura ke perbatasan Kanada. Laura mempunyai keahlian bertarung yang luar biasa seperti Wolverine. Namun dia dikejar oleh sosok sosok jahat.
14. Deadpool & Wolverine (2024)
deadpool 3. wolverine Foto: Istimewa
|
Wade Wilson menjalan kehidupan yang sederhana sejak rehat menjadi Deadpool. Namun tiba-tiba dia ditangkap oleh Time Variance Authority (TVA) dan dibawa ke markasnya untuk bertemu Mr. Paradox (Matthew Macfadyen). Dia bekerja mengawasi garis waktu di Earth-10005 yang merupakan semesta Wade Wilson.
Mr. Paradox menawarkan Wade Wilson untuk berpindah ke semesta lain untuk menjadi superhero. Tawaran tersebut memberi harapan baru, namun dia lebih tidak rela kehilangan teman-temannya di semesta Earth-10005.
Itulah 14 urutan film x-men berdasarkan kronologi ceritanya. Jadi, kamu nggak perlu bingung menentukan mau nonton yang mana dulu. Semoga informasi ini membantu ya.
(elk/row)