Sorotan ke Bobby Nasution Jelang Pilkada Sumut: Blok Medan-Jet Pribadi

Sorotan ke Bobby Nasution Jelang Pilkada Sumut: Blok Medan-Jet Pribadi


Medan

Bacalon Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Bobby Nasution mendapat sorotan menjelang Pilkada Sumut 2024. Bobby disorot soal naik jet pribadi hingga namanya terseret di dalam persidangan kasus gratifikasi pengurusan izin tambang dengan terdakwa mantan Gubernur Maluku Utara (Malut) Abdul Gani Kasuba (AGK).

Bobby sendiri resmi mendaftar ke KPU Sumut dengan wakilnya, Surya, untuk bertarung di Pilkada Sumut 2024. Keduanya diusung oleh 10 partai politik, yakni Gerindra, Golkar, NasDem, Demokrat, PAN, PKB, PKS, Perindo, PPP, dan PSI.

Nama Bobby Terseret di Persidangan AGK

Istilah ‘Blok Medan’ yang menyeret nama Wali Kota Medan Bobby Nasution membuat heboh. Istilah itu disebut muncul dalam sidang kasus suap mantan Gubernur Malut, AGK.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam unggahan yang viral seperti dilihat, Sabtu (3/8/2024), istilah itu muncul saat persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Ternate. Istilah ini disampaikan oleh Kepala Dinas ESDM Malut Suryanto Andili saat dihadirkan sebagai saksi dalam kasus suap pengurusan Izin Usaha Pertambangan (IUP) yang menjerat AGK.

Saat memberikan keterangan itu, Suryanto mengungkapkan ada istilah ‘Blok Medan’ yang kerap dipakai oleh AGK dalam proses pengurusan IUP di Malut. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Andi Lesmana kemudian memperdalam keterangan soal ‘Blok Medan’ itu.

Suryanto kemudian mengungkapkan jika istilah ‘Blok Medan’ itu merupakan penyebutan untuk nama orang, yakni Wali Kota Medan Bobby Nasution. Suryanto kemudian menyatakan jika dia pernah ke Medan menemani AGK untuk membahas investasi di Malut. Namun dia tidak mengungkapkan mereka bertemu siapa di Medan.

Terbaru, AGK menyebutkan jika istilah ‘Blok Medan’ itu mengacu ke istri Bobby, Kahiyang Ayu. Hal itu disebabkan karena blok tambang itu merupakan milik Kahiyang Ayu.

Terkait hal itu Bobby mengatakan jika tidak etis dia mengomentarinya. Hal itu karena istilah yang muncul merupakan bagian persidangan.

“Itu hasil sidang ya, hasil sidang, saya rasa walaupun pun dikomentari dalam hal seperti ini, saya (merasa) nggak etis,” kata Bobby Nasution di Medan, Sabtu (3/8/2024).

Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu pun mempersilakan hal itu dibahas di persidangan. Bobby mengaku akan mengikuti jalannya persidangan.

“Silakan saja di persidangan, apapun yang disebutkan saya ikut saja yang di persidangan,” ucapnya.

Pasca terseretnya nama Bobby di sidang AGK, Kantor Wali Kota Medan sudah berulang kali didemo terkait persoalan itu. PDIP yang merupakan lawan Bobby di Pilkada Sumut, juga diketahui beberapa kali menyinggung soal ‘Blok Medan’

Jubir KPK Tessa Mahardhika Sugiarto mengatakan fakta persidangan itu akan dipelajari oleh tim jaksa penuntut umum (JPU) KPK. Pemanggilan Bobby sebagai saksi di sidang pun nantinya menunggu kebutuhan dari JPU.

“Kalau terkait itu kita kembalikan ke jaksa penuntut umum. Apabila memang keterangan saksi yang dimaksud itu, betul-betul dibutuhkan dalam rangka memperkuat keyakinan hakim untuk memutus perkaranya, tentunya dapat dilakukan pemanggilan,” kata Tessa di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Senin (5/8).

Hal lain yang disorot yakni penggunaan jet pribadi. Baca selengkapnya di halaman berikutnya…

Simak Video “Viral Foto Bobby Nasution dengan Jet Pribadi, KPK Akan Telusuri
[Gambas:Video 20detik]



Source link

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *