Jakarta –
Aktor sekaligus penyanyi Aldi Taher baru-baru ini dapat tawaran buat jadi vokalis T.R.I.A.D saat mengisi acara di salah satu stasiun televisi. Saat itu, suami Salsabillih ini menyanyikan lagu Madu 3.
Rupanya, setelah penampilan itu Aldi Taher kembali dihubungi oleh Ahmad Dhani untuk manggung bareng TRIAD lagi.
“Begitu lahir (anak keempat) tanggal 2, Mas Ahmad Dhani WA saya, ‘Aldi siap nyanyi sama T.R.I.A.D ya?’. Terus aku bilang, ‘Pakde pas banget nih rezeki anak nih’,” kata Aldi Taher saat ditemui di Rumah Sakit Primaya Evasari daerah Rawamangun, Jakarta Pusat, kemarin.
Menyoal apakah akan benar-benar diangkat jadi vokalis baru T.R.I.A.D atau tidak, Aldi Taher belum mendapatkan tawaran resmi. Kalau tawaran itu beneran datang, penyanyi berusia 40 tahun itu akan dengan senang hati menerimanya.
“Kalau untuk kelanjutannya sama Pakde deh. Rezeki (jadi vokalis) kan jodoh-jodohan ya, kalau pun gabung insyaallah ayo,” ungkap Aldi Taher.
Aldi Taher kemudian mengungkapkan alasannya menerima tawaran Ahmad Dhani untuk manggung bersama T.R.I.A.D.
“Kita kan masih satu frekuensi kerja di bidang musik. Kecuali, disuruh Ahmad Dhani terbang jadi astronot, itu agak sulit,” seloroh Aldi Taher tertawa.
Sebelumnya, T.R.I.A.D pernah mengadakan acara audisi vokalis dengan tampil di salah satu acara stasiun televisi. Selain Aldi Taher, ada juga Giring Ganesha dan Bams eks Samsons yang turut serta dalam audisi tersebut.
(ahs/pus)