Pendaftar Kurang dari Jumlah Formasi, Ada yang Nihil

Pendaftar Kurang dari Jumlah Formasi, Ada yang Nihil




Jakarta

Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 telah dibuka pada 19 Agustus 2024 lalu. Masa registrasi CPNS masih bisa dilakukan hingga 2 September 2024 mendatang.

Belum genap satu pekan, antusias pelamar CPNS 2024 cukup tinggi. Dalam data Badan Kepegawaian Negara (BKN) per 23 Agustus 2024, terlihat ada beberapa kementerian dan pemerintah daerah yang tinggi peminatnya.

Di instansi pusat, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menjadi kementerian dengan peminat paling tinggi. Sebanyak 7.080 pelamar memilih Kemenkumham. Kemudian, disusul oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Jumlah pelamar CPNS mencapai 1.232 orang. Sementara di instansi daerah, Pemerintah Provinsi Jawa Barat jadi instansi paling dibanjiri peminat. Ada sebanyak 569 pendaftar memilihnya.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun semua instansi masih menerima pendaftar di bawah jumlah formasi yang dibutuhkan. Bahkan beberapa instansi di daerah nihil pendaftar.

Lebih lengkapnya, di bawah ini adalah update data pelamar CPNS 2024 di instansi pusat maupun daerah. Cek yuk!

Data Statistik Terkini Pendaftar CPNS 2024

  • Submit: 37.761 pelamar
  • Verif Memenuhi Syarat (MS): 5.797 pelamar
  • Verif Tidak Memenuhi Syarat (TMS): 2.497

Data Pendaftar CPNS 2024 di Kementerian/Lembaga

1.Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham)

Formasi: 9.070
Pendaftar: 7.080

2. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo)

Formasi: 4.215
Pendaftar: 1.232

3. Kementerian Keuangan (Kemenkeu)

Formasi: 1.230
Pendaftar: 825

4. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)

Formasi: 1.391
Pendaftar: 560

5. Kementerian Pertanian (Kementan)

Formasi: 1.212
Pendaftar: 471

6. Otorita Ibu Kota Nusantara

Formasi: 600
Pendaftar: 447

7. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila

Formasi: 53
Pendaftar: 1

8. Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan

Formasi: 65
Pendaftar: 1

9. Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial

Formasi: 145
Pendaftar: 1

10. Setjen WANTANNAS

Formasi: 64
Pendaftar: 1

11. Sekretariat Jenderal MPR

Formasi: 25
Pendaftar: 2

12. Badan Narkotika Nasional

Formasi: 32
Pendaftar: 2

Data Pendaftar CPNS 2024 di Instansi Daerah

1. Pemerintah Provinsi Jawa Barat

Formasi: 899
Pendaftar: 569

2. Pemerintah Kabupaten Tangerang

Formasi: 500
Pendaftar: 412

3. Pemerintah Kabupaten Gresik

Formasi: 575
Pendaftar: 306

4. Pemerintah Kota Serang

Formasi: 700
Pendaftar: 301

5. Pemerintah Provinsi Jawa Timur

Formasi: 2.314
Pendaftar: 289

6. Pemerintah Kabupaten Bogor

Formasi: 379
Pendaftar: 249

7. Pemerintah Kabupaten Bangli

Formasi: 9
Pendaftar: –

8. Pemerintah Kota Gorontalo

Formasi: 5
Pendaftar: –

9. Pemerintah Kota Tidore Kepulauan

Formasi: 51
Pendaftar: –

10. Pemerintah Kota Tanjungpinang

Formasi: 15
Pendaftar: –

11. Pemerintah Kabupaten Purworejo

Formasi: 17
Pendaftar: –

12. Pemerintah Kabupaten Tambrauw

Formasi: 250
Pendaftar: –

Jumlah Total Formasi CPNS 2024

Formasi untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 berjumlah 250.407 kebutuhan. Jumlah tersebut menyebar di instansi pusat dan daerah.

“Terdapat 250.407 formasi yang kita sediakan untuk talenta-talenta baru lulusan perguruan tinggi terbaik. Formasi ini terbagi untuk instansi pusat 114.706 dan instansi daerah 135.701,” kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, Kamis (15/8/2024) lalu, dikutip dari laman resmi Kementerian PANRB.

Untuk melihat formasi di setiap kementerian/lembaga/pemerintah daerah, detikers bisa mengeceknya langsung di laman https://sscasn.bkn.go.id/ atau KLIK INI ya.

Itulah informasi terkini data pelamar CPNS di berbagai kementerian dan pemerintah daerah. Apa nih instansi pilihan detikers?

(cyu/cyu)



Source link

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *