Salam Perpisahan Luhut ke Jokowi di Pengujung Masa Jabatan

Salam Perpisahan Luhut ke Jokowi di Pengujung Masa Jabatan


Jakarta

Masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan berakhir 2 bulan mendatang. Di pengunjung masa jabatan, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan salam perpisahan kepada Jokowi.

Salam perpisahan itu disampaikan Luhut saat menghadiri peresmian Pabrik Bahan Anoda Baterai Litium di Kendal, Jawa Tengah, seperti dilihat di YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (7/8/2024).

Mulanya, Luhut menyinggung kebijakan yang telah dilakukan Jokowi selama 10 tahun menjabat termasuk hilirisasi. Luhut mengaku yakin kebijakan itu akan menjadi kenangan tersendiri.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Saya percaya dengan leadership Bapak walaupun beberapa waktu lagi akan meninggalkan pemerintahan, tapi Bapak telah meninggalkan legacy yang saya kira tidak mudah untuk orang lain,” kata Luhut.

“Saya percaya Bapak Presiden, sepanjang waktu orang akan mengenang bahwa Bapak telah meletakkan landasan negara ini menjadi negara industrialisasi, tidak hanya pengekspor material,” sambungnya.

Di sesi sambutan itu, Luhut mengucapkan salam perpisahan ke Jokowi. Luhut merasa tersentuh mengucapkan hal tersebut langsung di depan Jokowi.

“Saya kalau boleh mungkin sentimentil, selamat jalan, Pak, Bapak akan menjadi kenangan, walaupun masih 2-3 bulan Pak Presiden, tapi saya kira acara penting semacam ini buat saya pribadi sangat menyentuh,” ucapnya.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya:



Source link

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *